Search

Mural George Michael terpampang di London

London (ANTARA News) - Seniman jalanan London, Pegasus, memberi penghormatan kepada mendiang George Michael dengan membuat mural bergambar penyanyi grup band Wham! yang meninggal dunia tepat pada hari Natal di usia 53 tahun.

Karya seni yang terletak dekat taman grafiti di Shoreditch, London Timur tersebut, memperlihatkan tiga gambar George sedang mencengkeram jaket dengan kata-kata "Never gonna dance again", yang merupakan lirik dari lagu milik Michael berjudul "Careless Whisper".

Banyak orang berhenti untuk mengambil foto di depan mural yang memakan waktu empat jam dalam pembuatannya itu.

"Begitu banyak orang berhenti ketika saya sedang melukis. Karya tersebut mendapat perhatian besar," ujar Pegasus, yang mengatakan ia terinspirasi oleh Michael kepada koran Evening Standard dilansir Reuters.

Penerjemah: Sella Panduarsa Gareta

Editor: Ida Nurcahyani

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Berita lanjutan nya baca di sini : http://ift.tt/2iwcP3E

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mural George Michael terpampang di London"

Post a Comment

Powered by Blogger.