Search

Jaejoong JYJ dan Sungmin Suju selesai wamil

Seoul (ANTARA News) - Jaejoong dari JYJ dan Sungmin dari Super Junior sudah menyelesaikan wajib militer yang berlangsung hampir dua tahun, Jumat (30/12).
Ratusan penggemar menembus cuaca menusuk tulang 10 derajat celcius untuk menyelamati mereka yang telah kembali dari wajib militer.
Lebih dari 500 penggemar lokal maupun luar negeri berkumpul di depan divisi tentara Jaejoong, sebagian membawa kertas bertulis "Kami telah menunggu, Jaejoong" dan "Awal baru JJ".
"Saya sudah menyelesaikan kewajiban dengan baik berkat teman-teman dan orang yang telah mendukung saya," kata Jaejoong yang bertugas di Yongin, Seoul selatan.
Dilansir Kantor Berita Yonhap, Sungmin yang bertugas di Incheon, bagian barat Seoul, juga berterima kasih pada penggemarnya.
Anggota Super Junior ini menikah pada 2014 dan mengikuti wajib militer empat bulan kemudian pada 31 Maret, hari yang sama dengan Jaejoong.
Seluruh pria Korea Selatan yang sehat harus mengikuti wajib militer selama dua tahun di negara tersebut.

Penerjemah: Nanien Yuniar

Editor: Heppy Ratna

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Berita lanjutan nya baca di sini : http://ift.tt/2hyjx7n

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jaejoong JYJ dan Sungmin Suju selesai wamil"

Post a Comment

Powered by Blogger.