Jakarta (ANTARA News) - Mengajak anak saat bepergian jauh adalah tantangan bagi orangtua yang harus memastikan sang buah hati tetap nyaman dan tidak rewel di jalan.
Memiliki suami asal Belanda membuat Susan Bachtiar otomatis harus bolak-balik ke Negeri Kincir Angin bersama buah hati mereka.
Susan yang sudah mengajak putranya bepergian jauh sejak berusia tujuh bulan mengungkapkan kiat berdasarkan pengalamannya sendiri.
"Saya harus menemani suami pulang kampung, ajak anak saya, setor muka ke mertua," kata Susan sembari tersenyum.
Setelah memiliki anak, Susan harus memutar otak dalam menentukan tempat liburan yang bisa memberi pengalaman seru juga ilmu baru.
"Seperti ke kebun binatang biar anak bisa belajar binatang, bisa sekalian lihat dan pegang binatang."
Saat ini, dia sedang mencari tempat pemerahan susu sapi secara tradisional agar putranya yang berusia lima tahun bisa mendapat pengalaman baru.
Penerjemah: Nanien Yuniar
Editor: Ida Nurcahyani
COPYRIGHT © ANTARA2017
Berita lanjutan nya baca di sini : http://ift.tt/2qMCV5pBagikan Berita Ini
0 Response to "Trik Susan Bachtiar bepergian jauh bersama anak"
Post a Comment